Sunday, February 5, 2017

Seberapa Besar Batas Kemampuan Tubuh Manusia?

Manusia memiliki batas kemampuan. Tapi seberapa besar atau jauh batas itu?
Anda tidak akan pernah tahu bila tidak mencobanya.
Suatu kali kita bisa menyerah atas ketidakmampuan  dalam menghadapi atau menyelesaikan sesuatu.

Benarkah tidak mampu?
Inikah batas kekuatan Anda?
Sampai di sini usaha maksimal yang dilakukan?
Atau ternyata ini hanya perasaan Anda saja dan merupakan hasil kekurangpercayaan diri?

Tubuh itu mengikuti pikiran.
Anda adalah apa yang Anda pikirkan.
Keluhan dan rasa pesimis membatasi diri Anda untuk maju.

Iya, Anda punya masalah dan beban hidup.
Masih kuat untuk menghadapinya?
Atau cukup sampai di sini perjuangan Anda.

Target hidup yang tidak mungkin tercapai.
Penghasilan yang Anda rasakan selalu kurang.
Beban masalah yang begitu berat sehingga Anda tidak mampu mengangkatnya.
Ketidakpastian masa depan.
Percayalah, perjuangan Anda belum maksimal.
Anda belum mengeksplorasi kemampuan.

Sugesti yang paling baik datangnya dari sendiri.
Katakanlah, saya mampu lebih dari ini,
saya bisa menghadapinya,
saya kuat,
lalu lakukan perjuangan terbaik Anda.
Dan lihatlah, bahwa pencapaian Anda akan di luar perkiraan.

Salam anget.

**
Potongan video ini menginspirasi saya, dan semoga juga membuat Anda terinspirasi untuk melakukan usaha terbaik dalam hidup.



Share:

0 comments:

Post a Comment

Definition List

Unordered List

Support