Wednesday, November 1, 2017

Bagaimana Mengatasi Undercutting Biogreenscience?


Ini pengalaman buruk saya beberapa bulan lalu, terkena undercutting effect.
Saya tahu bahwa masalah undercutting ini sudah lama berlangsung, tapi baru Maret 2017 saya mengalami langsung.
Saat itu, malam sekitar pukul 21, saya menemani downline saya bertemu tetangganya yang anaknya menderita glukoma, mata kanannya sudah buta dan mata kirinya sudah mulai rabun.
Kami menawarkan Apple Stemcell untuk dikonsumsi dengan menceritakan beberapa testimoni orang yang menderita glukoma dan akhirnya tertolong.
Uang bukan masalah baginya demi pengobatan untuk anaknya. Dan mudah ditebak, satu box ASC berpindah ke tangannya dengan janji besok akan dibayar. Waktu itu target kami hanya itu, belum banyak berbicara atau menawarkan soal bisnis.

Pukul 23.40 saya baru sampai rumah, ketika downline saya menelpon memberitakan bahwa tetangganya marah-marah dan merasa kami tipu. Pasalnya, dia melihat di Tokopedia, harga ASC hanya 400 ribu saja. Saya tetap tenang, dan berencana besok akan mengunjungi tetangganya.

Besoknya saya kunjungi dia. Dan terlambat, tetangganya sudah terlanjur antipati, tidak mau menemui kami. Bahkan ASC kami dikembalikan lewat pembantunya.
Hmm.... ini pelajaran buat saya. Saya harus menemukan cara untuk menangkis undercutting ini sendiri.

Lalu....saya menemukan caranya.
Setiap saya presentasi terutama pada orang sakit, selalu saya tutup dengan memberitahu mereka soal produk Biogreen yang dijual di bawah harga pasar.

"Oiya, Bu. Nanti kalau Ibu googling atau buka di tokopedia, mungkin akan ditemui harga Apple Stemcell yang sangat murah. Terakhir saya lihat ada yang harga 350.000 rupiah."
"Lho kok bisa, Mas?" tanyanya.
"Begini, Bu. Saya ambil analogi begini, hp saya ini harganya di pasaran 10 juta." kata saya sambil mengangkat hp," Tapi coba ibu googling, di internet ada yang jual hanya 2 juta saja dengan type sama. Kalau Ibu mau beli iPhone jenis ini, Ibu lebih memilih beli dengan saya dengan harga normal atau beli di internet dengan harga sangat murah yang kita tidak tahu barangnya bener atau tidak, yang jual bener atau tidak?"
"Ya beli sama, Mas lah, ngeri saya beli di internet kalau harganya tidak masuk akal, takutnya malah barang abal-abal." jawab ibu itu.

Saya tersenyum sambil melanjutkan,
"Betul, Bu. Demikian pula dengan ASC. Saya tidak tahu apakah barang yang dijual murah di internet itu barang bener atau tidak, bisa jadi itu benar atau malah barang palsu. Dan tidak ada yang menjamin keaslian barang tersebut.
Tapi kalau Ibu ambil di saya, saya jamin barangnya asli plus ada hak bisnisnya."
Ibu itu manggut-manggut.
Dan sejak itu tidak  adalagi calon member yang komplain soal harga murah udercutting yang tersebar di internet.

Kuncinya adalah, berkata jujur, tidak menjatuhkan produk lain, katakan apa adanya, dan yang paling penting adalah memproteksi calon member kita dari semua kemungkinan pengaruh-pengaruh buruk nyinyirnya orang atau pun internet dengan menceritakan hal terburuk sebelum dia menemukannya sendiri.
Apa pun perkataan negatif atau info harga murah dari luar sudah tidak banyak pengaruh lagi ke calon member kita karena sudah kita proteksi.


Salam anget



Share:

0 comments:

Post a Comment

Definition List

Unordered List

Support