Sunday, October 30, 2011

Apakah Di Luar Agama Islam Bisa Masuk Surga?

Dari jaman dulu sampai sekarang, ada banyak sekali agama/keyakinan yang tumbuh, berkembang, mati, hilang, silih berganti.
Kenapa demikian?
Karena agama/keyakinan itu BUATAN MANUSIA.
Ketika pemimpinnya mati, maka pengikutnya tercerai berai dan alirannya musnah.

Tapi saya punya satu kepercayaan:
"Bahwa apa pun yang berasal dari Allah, tidak akan pernah bisa dimusnahkan oleh manusia..."

Agama Hindu adalah agama besar tertua di dunia. Kenapa sampai sekarang masih tetap ada pengikutnya?
Agama Kristen Protestan adalah agama besar terakhir di dunia. Kenapa setelah Martin Luther mati, pengikutnya masih ada dan tersebar di dunia?

Apakah di luar Islam masih ada keselamatan dan masuk surga??
Wallahualam bi shawab....
Hanya Dia yang tahu - sebagai Big Boss, dan hanya Dia yang berhak memutuskan.
Buat kita yang penting adalah, jalankan ajaran agama masing-masing dan membangun relasi harmonis secara vertikal (dengan Tuhan) dan horisontal (dengan sesama manusia), Habluminallah dan Habluminannas,
itulah hukum yang terutama.

(LBP)

Salam anget. 

Share:

0 comments:

Post a Comment

Definition List

Unordered List

Support